Tangsel, 04/12/2024, Lulusan Program Studi Pendidikan Profesi Bidan Fakultas Kedokteran dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Jakarta (FKK UMJ) angkatan kedua diangkat sumpah di Auditorium dr. Syafri Guricci, Rabu (04/12/2024). Sebanyak dua puluh tiga lulusan diangkat sumpah oleh Ketua Prodi Profesi Bidan Siti Nurhasiyah Jamil, M.Keb.
Prosesi Angkat Sumpah berjalan dengan khidmat disaksikan oleh Wakil Rektor I Dr. Muhammad Hadi, M.Kep.,Wakil Rektor III Dr. Rini Fatma Kartika, S.Ag., MH, Dekan FKK Dr. dr Tri Ariguntar Wikaningtyas, Sp.Pk beserta para Wakil Dekan, civitas akademika FKK UMJ, keluarga serta kerabat wisudawan.
Siti Nurhasiyah Jamil, M.Keb melaporkan bahwa keputusan Komite Uji Kompetensi Nasional Program Profesi Bidan Nomor 1688/KOM-Kes/X/2024 tanggal 26 Oktober 2024, seluruh mahasiswa Prodi Pendidikan Profesi bidan angkatan kedua LULUS 100%.
Nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi pada angkatan kedua Prodi Pendidikan Profesi Bidan diraih oleh Asqi Amaliyah Putri, S.Keb. Bdn. yaitu 4,00 dengan predikat Pujian. Asqi mengaku bahwa hasil tersebut dicapai berkat dukungan besar dari orang tua, dosen dan teman satu angkatan.
Baca juga : Serah Terima Jabatan Ketua Prodi Profesi Bidan – Fakultas Kedokteran dan Kesehatan
Sementara itu Wakil Rektor I UMJ Dr. Muhammad Hadi, M.Kep., menyampaikan agar para lulusan dapat berpikir multi linier dan multi talenta. Hal ini dikarenakan banyak lulusan profesi tertentu yang tidak berkarier sesuai profesinya dan cukup berhasil.
Menurutnya multi talenta menjadi penting terlebih ketika bekerja dalam sebuah tim diperlukan kolaborasi. “Saya yakin teknologi kebidanan sudah sangat maju, apalagi nanti bekerja dalam satu tim bersama tenaga kesehatan dan profesi lain seperti dokter, perawat, ahli gizi. Jadi inter profesional collaboration,” pungkasnya.
Angkat Sumpah dimeriahkan oleh penampilan tarian tradisional oleh mahasiswa FKK UMJ, dan persembahan lagu dari wisudawan. Angkat sumpah yang mengusung tema “Dedication to Life, Empowering Women” ini dihadiri pula oleh para Wakil Dekan, sivitas akademika FKK UMJ, AIPKIND dan rumah sakit pendidikan.