Serah Terima Mahasiswa Prodi Profesi Dokter ke Dinkes Kota Sukabumi

Pada hari Senin, tanggal 3 Maret 2025, Fakultas Kedokteran dan Kesehatan Universitas Muhammadiyah Jakarta (FKK UMJ) melaksanakan kegiatan serah terima koas (koasisten dokter muda) sejumlah 120 Orang kepada Dinas Kesehatan Kota Sukabumi. Acara ini berlangsung dengan lancar dan penuh semangat, menandai kolaborasi antara institusi pendidikan dan layanan kesehatan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan medis di Kota Sukabumi.

Serah terima koas ini dihadiri oleh perwakilan dari FKK UMJ, yaitu Kepala Departemen, Dr.dr. Pitut Aprilia Savitri, MKK, Kepala Program Studi Profesi Dokter dr. Zainy Hamzah, SpBS, serta Sekertaris Program Studi Dr. dr. Gladys Tinovella Tubarat, MPD.Ked. Selain itu, hadir pula perwakilan dari Dinas Kesehatan Kota Sukabumi, yakni Kepala Dinas Kesehatan, Sekretaris Dinas, Kepala Bidang SDK, serta jajaran Kepala Puskesmas.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Sukabumi turut menyampaikan apresiasinya terhadap kerja sama ini dan berharap agar para koas dapat beradaptasi dengan cepat serta memberikan dampak positif bagi pelayanan kesehatan di Sukabumi.

Kegiatan ini diakhiri dengan penyerahan simbolis para koas kepada Dinas Kesehatan Kota Sukabumi dan sesi foto bersama sebagai kenang-kenangan. Para koas tampak antusias dan siap untuk memulai tugas mereka di berbagai fasilitas kesehatan di Sukabumi. Dengan adanya program ini, diharapkan tercipta sinergi yang baik antara dunia pendidikan dan pelayanan kesehatan untuk masa depan yang lebih sehat.

Written by